Cara Memutihkan Gigi dengan Baking Soda
Cara Memutihkan Gigi dengan Baking Soda yang Perlu Anda Ketahui
Cara memutihkan gigi dengan baking soda yang akan dibahas pada artikel ini akan mengupas apa saja tindakan yang bisa Anda ambil untuk mengembalikan warna gigi Anda seperti semula dengan cara mudah dan alami tanpa melakukan perawatan secara khusus.Untuk cara memutihkan gigi yang sudah berubah warna,kebanyakan berwarna kuning,bukan sesuatu yang mudah untuk dilakukan. Butuh kesabaran dan ketelatenan ekstra supaya proses pemulihan warna bisa berhasil dengan sukses.
- Daftar isi :
- Penyebab Gigi Berubah Warna
- Solusi Agar Gigi Anda tidak Gampang Menguning atau Berubah Warna
- Cara Memutihkan Gigi dengan Baking Soda
Bagi Anda yang punya banyak waktu dan uang,tentu masalah ini bukan problem yang pelik. Karena Anda dapat melakukan treatment kapan pun dan dimanapun tanpa harus memikirkan biaya yang akan dikeluarkan.
Lain halnya bagi Anda dan Saya yang minim modal ini. untuk melakukan perawatan khusus pada gigi tentu saja akan menmjasdi sebuah problem . Atau bahkan tidak pernah sekalipun terpikirkan. Sehingga mau tak mau harus mencari opsi lain untuk melakukan metode paling gampang dan tentu saja dengan biaya murah yang bisa dilakukan untuk memutihkan gigi yang sudah menguning tersebut.
Namun sebelum lebih jauh lagi membahas cara memutihkan gigi menggunakan baking soda ini Saya paparkan,baiknya Anda ketahui dulu apa saja penyebab perubahan warna pada gigi dan solusi apa saja yang bisa Anda tempuh untuk menghindari problem ini.
Penyebab Gigi Berubah Warna
Ada beberapa sebab yang dapat mengubah warna gigi tanpa Anda sadari :
- Aktivitas merokok. asap yang dihasilkan oleh rokok dapat membuat bercak pada gigi. apabila sering dilakukan dan tidak ditanggulangi sedinin mungkin,bercak tersebut akan menjadi permanen.
- Terlalu sering minum kopi. Bagi perokok,minum kopi adalah sebuah kewajiban. seumpama dua sejoli,keduanya sulit dipisahkan. bercak akibat rokok dan sisa kopi yang menempel di gigi adalah perpaduan sempurna untuk mengubah warna gigi.
- Minum Teh. jangan salah,Teh juga dapat menyebabkan gigi berubah warna lho...,meski menurut Saya pribadi tidak separah Kopi.
- Jenis makanan tertentu. makanan yang gampang meninggalkan sisa-sisa di sela gigi adalah makanan yang paling rentan membuat gigi berubah warna.
Solusi Agar Gigi Anda tidak Gampang Menguning atau Berubah Warna
pada sub judul di atas Anda sudah tahu beberapa faktor yang menyebabkan gigi Anda berubah warna. Jadi sangat jelas langkah-langkah apa yang seharusnya Anda ambil untuk menghindari problem gigi ini.Jadi,sudah sangat gamblang apa saja yang harus Anda hindari.
- Jangan merokok. Kalau yang satu ini,Saya angkat tangan deh... Saya gak bisa,hehehe, mudah-mudahan Anda bisa,ya!
- Kalaupun Anda suka minum kopi,segera bersihkan dengan cara berkumur setelah meminumnya agar sisa-sisa kopi yang menepel di gigi terbuang.
- Jika Anda pecinta minuman teh,Lakukan hal yang sama seperti minum kopi. Berkumurlah setelah minum teh.
Cara Memutihkan Gigi dengan Baking Soda
banyak cara memang untuk memutihkan gigi,salah satunya memaki baking soda. emang bisa? tentu saja. Anda lihat beberapa produk pasta gigi,banyak yang memakai baking soda ,bukan?Secara singkat,Baking soda atau soda kue atau Natrium Bikarbonat ini merupakan senyawa kimia yang masih dalam kategori garam ini sering digunakan untuk membuat kue atau roti. Baking soda yang dicampur dengan bahan pembuat roti atau kue akan bereaksi sehingga akan membentuk gas karbon dioksida yang membuat adonan kue atau roti tersebut bisa mengembang.
Penjelasan mengenai baking soda secara lengkap bisa Anda akses di Wikipedia.
Kalau baking soda dapat mengembangkan kue atau roti,apa gigi juga ikutan mengembang? tentu saja tidak.hehehe....Kalau gigi ikutan mengembang ,Saya juga gak mau lah.....
Memakai baking soda untuk memutihkan gigi ini perlu tambahan bahan lain untuk dicampurkan. antara lain : lemon,jeruk nipis,dan garam.
pada artikel ini akan menyuguhkan 3 macam cara memutihkan gigi memakai tiga campuran bahan-bahan tersebut.
1. Campuran Baking Soda dan Lemon untuk Memutihkan Gigi
Resep obat pemutih gigi pertama menggunakan campuran baking soda dan lemon. lemon atau sitrun ini sering dipakai untuk penyedap rasa minuman. pada zama penulis masih kanak-kanak juga suka jenis jajanan ini. dijual dalam bentuk serbuk yang bisa lansung dikonsumsi atau dibuat minuman. itu era 90 an,anak-anak zaman now mungkin asing dengan jajanan ini kali,ya?
lalu bagaimana cara membuat menjadi pemutih gigi?. ikuti langkah-langkahnya brikut ini :
- Peraslah lemon tesebut hingga keluar airnya.
- Siapkan baking soda.
- Campur kedua bahan tersebut degan masing-masing takaran setengah sendok teh.
- Ketika kedua bahan tersebut sudah tercampur,gunakan untuk sikat gigi dengan sikat yang lembut.
- Lakukan menyikat gigi dengan ramuan pemutih ini sebanyak dua kali sehari saja. dan tunggu hingga +/- 1 menit.
Dengan catatan,jangan berlebihan. karena ingin mendapatkan hasil maksimal dengan cara instan,Anda pun terlalu bernafsu untuk menggunakan resep ini. jangan seperti itu! lakukan dengan telaten dan sabar.
Apabila digunakan dengan kemaruk,akan berefek negatif bagi gigi Anda. akan menyebabkan erosi pada gigi,dan membuat gigi menjadi sensitif. alon-alon asal klakon.
2. Campuran Baking Soda dan Jeruk Nipis
Cara yang kedua ini juga tidak sulit untuk membuatnya. caranya juga sama persis seperti cara pertama.
- Peraslah jeruk nipis tesebut hingga keluar airnya.
- Siapkan baking soda.
- Campur kedua bahan tersebut degan masing-masing takaran setengah sendok teh.
- Ketika kedua bahan tersebut sudah tercampur,gunakan untuk sikat gigi dengan sikat yang lembut.
- Lakukan menyikat gigi dengan ramuan pemutih ini sebanyak dua kali sehari saja. dan tunggu hingga +/- 1 menit.
3. Campuran Baking Soda dengan Garam
Campuran baking soda dengan garam ini mampu menghancurkan karang-karang gigi. Jika Anda bisa mengikuti setiap prosesnya,bukan mustahil gigi Anda yang sudah menguning bisa kembali terang bendrang seperti sedia kala.Cara pembuatannya sebagai berikut :
- Campurkan Air,garam dan baking soda. masing-masing 1/2 sendok makan.
- Hasil campuran tersebut pakailah untuk menggosok gigi dengan pasta gigi yang berbulu lembut.
- Lakukan 2 kali sehari
Cara memutihkan gigi dengan baking soda ini akan berasa hasilnya jika dilakukan dengan istiqomah. Jangan hanya sekali dua kali,sehari dua hari saja,tapi lakukan proses pemutihan gigi ini dengan sabar dan telaten. dan lihat bagaimana perubahan yang ditimbulkan oleh resep-resep di atas.
Posting Komentar untuk "Cara Memutihkan Gigi dengan Baking Soda"
PERHATIAN ... ! Komentar dengan menyertakan link aktif akan terhapus secara otomatis.