Solusi Peringatan Konten Manipulasi Psikologis dari Google Search Console Team
Solusi Peringatan Konten Manipulasi dar Google Search Console
Anda pernah mendapat email peringatan konten manipulasi dari Tim Google Search Console?, Saya pernah mengalami hal itu. Bunyinya begini, "Konten Manipulasi Psikologis terdeteksi di https://artasindo.com".Begitu judul email yang dikirim Google Search Console Team sebagai peringatan bahwa situs yang Saya kelola ini mengandung konten yang melanggar ketentuan Blogger.
Oleh Mereka di perkirakan dapat melakukan penipuan kepada pengunjung situs,dan kemungkinan diretas atau menyertakan sumber daya pihak ketiga.
Peringatan tersebut tentu diluar dugaan.
Alasannya Saya sendiri tidak merasa membuat konten yang bermaksud untuk melakukan tindakan yang berusaha memgelabuhi sisi psikis pengunjung.
Lalu,jika seandainya ada yang hendak meretas untuk mengambil alih Blog ini,
Tentu cukup mengherankan juga.
Pasalnya dari sisi kualitas masih jauh dari standard.
Rasa-rasanya saat ini tidak mungkin jika itu adalah masalah yang di maksud oleh pihak Google.
Saya pun berpikir keras.
Isi email dari Google saya baca dan fahami dengan lebih jelas lagi.
Berikut dengan saran-saran yang terlampir dalam email peringatan tersebut.
Berikut ini Email peringatan yang dikirim Tim Google :
Sistem Penjelajahan Aman Google mendeteksi bahwa beberapa laman di situs Anda mungkin telah diretas atau menyertakan sumber daya pihak ketiga seperti iklan yang dirancang untuk menipu pengguna agar memasang perangkat lunak berbahaya atau memberikan informasi sensitif. Untuk melindungi pengunjung situs, situs Anda telah didemosikan di hasil penelusuran Google, dan browser seperti Google Chrome kini menampilkan peringatan ketika pengguna mengunjungi situs Anda.
Segera lakukan tindakan untuk menyelesaikan masalah ini dan menghapus peringatan tersebut:
Sumber : Email Google Search Console Team
- Identifikasi laman yang disusupi
Periksa contoh URL di laman "Masalah Keamanan" di Search Console. Perlu diingat bahwa laman ini menampilkan daftar contoh, bukan daftar lengkap tentang URL bermasalah.- Hapus konten yang menipu
Jika Anda mengalami masalah saat mengidentifikasi dan menghapus semua konten yang bermasalah di situs, pertimbangkan untuk memulihkan situs versi lama. Jika Anda memiliki iklan di situs, pastikan iklan tersebut tidak dirancang untuk menipu atau mengelabui pengunjung.- Amankan situs Anda dari serangan di masa mendatang
Identifikasi dan perbaiki kerentanan yang menyebabkan situs Anda dapat disusupi. Ubah sandi untuk akun administratif. Pertimbangkan menghubungi layanan hosting untuk mendapatkan bantuan terkait masalah.- Minta peninjauan keamanan
Hanya lakukan ini jika Anda yakin bahwa situs bebas dari konten bermasalah. Sertakan detail atau dokumentasi apa pun yang dapat membantu memahami perubahan yang Anda lakukan pada situs.
Selain itu,hampir semua postingan yang terpublish Saya tinjau satu persatu untuk memastikan,
Apa memang benar ada konten yang dapat memanipulasi psikologis pengunjung?
Saya sendiri tidak merasa sekalipun sengaja membuat konten yang bermaksud melakukan tindakan penipuan.
Baik secara terang-terangan maupun terselubung dalam kegelapan.😁
Apalagi konten blog yang sengaja Saya buat gado-gado ini hanya memuat artikel seputar Blogging,Cerita Pendek,Sosial dan Budaya.
Jadi untuk problem manipulasi psikologis,Saya kira tidak ada.
Lalu,Apa Dampak Negatif Peringatan Keamanan dari Team Search Console ini?
Seperti yang telah di sampaikan Oleh tim search console Google,
Bahwa situs yang terindikasi mengandung konten yang melakukan tindakan penipuan kepada pengunjung akan didemosikan atau penurunan peringkat pada hasil pencarian Google.
Dengan didemosikannya situs Anda,kerja keras Anda dalam optimasi mesin pencarian sia-sia belaka.
Berharap mendapat peringkat terbaik SERP,tapi akibat masalah seperti ini harapan hanya berujung pada harapan berikutnya.
Nihil.
Selain itu,situs yang mengalami keadaan seperti ini juga di berikan tanda peringatan kepada calon pengunjung Blog.
Peringatan tersebut berupa sumber yang berisi tautan ke situs atau unduhan berbahaya.
Wal hasil,calon penyumbang traffic blog akan berpikir dua kali untuk mengunjungi situs Anda.
Jadi,Dampak negatifnya adalah berkurangnya lalu lintas kunjungan ke situs blog.
Langkah Apa yang Harus dilakukan untuk menyelesaikan masalah Konten Manipulasi Psikologis ini?
Meskipun pada mulanya Saya merasa kebingungan,
Karena selain Blogger Pemula,Email peringatan semacam ini juga kali pertama Saya terima.
Tentu hal semacam ini memaksa Saya untuk memeras otak lebih keras lagi.
Selain memeras otak untuk membuat postingan artikel,juga harus segera melakukan analisa menyeluruh.
Menganalisa kira-kira konten mana yang di maksud oleh Tim Search Console tersebut?.
Coba perhatikan teks peringatan pada paragraf pertama di atas.
Pada poin ketiga disebutkan bahwa,
"situs menyertakan sumber daya pihak ketiga seperti iklan yang dirancang untuk menipu pengguna agar memasang perangkat lunak berbahaya atau memberikan informasi sensitif".
Dari sini Saya pun mulai menemukan titik permasalahannya.
Memang pada situs ini Sebelumnya Saya sertakan Iklan dari pihak ketiga.
Sebut saja Revenuehits.
Itu dimaksudkan untuk memonetasi Blog selain dari Google Adsense.
Alasannya,untuk memasang iklan Adsense Blog harus terlebih dahulu lulus uji standard kualitas dan kuantitas yang Saya tetapkan.
Baik dari sisi kualitas konten maupun kuantitas traffic.
Sementara Blog ini masih belum memenuhi kriteria tersebut.
Sehingga untuk mendapat penghasilan dari Blog,Saya iseng memasang Iklan dari Revenuehits ini.
Iklan yang disediakan Revenuehits memang lebih sering mengarahkan Pengunjung langsung ke situs Download
Meskipun pengunjung tidak melakukan Klik pada Iklan.
Mungkin sebab ini lah situs Blog terindikasi memiliki konten yang hendak mengelabuhi Pengunjung.
Saya pun berasumsi bahwa,
Jangan-jangan penyebab adanya peringatan ini berasal dari iklan Revenuehits?.
Sehingga demi perkembangan Blog ini,maka Saya putuskan untuk mencopot script iklan tersebut.
Dan problem pun terpecahkan.
Peringatan tersebut pada akhirnya telah dihapus dalam SERP.
Tentu setelah melakukan beberapa tindakan sesuai arahan Google.
Jika Anda mengalami hal yang sama seperti pengalaman Saya,tak perlu bingung.
Cukup lakukan langkah-langkah penyelesaian masalah tersebut berikut ini :
Masuk Ke Search Console atau Webmaster Google
Langkah pertama yang harus Anda tempuh adalah masuk ke akun Search Console terlebih dahulu.
Lalu pilih Property atau Blog mana yang mendapat peringatan keamanan yang di maksud Google.
Atau Anda juga bisa langsung membuka Search Console melalui link yang tersemat pada Email notifikasi tersebut.
Disisi kiri dashboard,Anda sorot pada bagian Masalah Keamanan.lalu buka menu-nya.
Ajukan Peninjauan Kepada Team Search Console
Jika Anda memang benar memasang iklan dari Revenuehits,atau Iklan sejenis lainnya,Pastikan segera Anda copot script nya.
Seandainya Anda bersikeras untuk memonetasi blog dari penyedia kerjasama periklanan tersebut,
Dan mengabaikan beberapa efek negatif seperti yang telah Saya jelaskan di atas,maka abaikan saja tutorial ini.
Namun,jika Anda ingin memperbaiki kesalahan masalah keamanan ini.
Maka ajukan peninjauan.
Caranya dengan memberikan keterangan tentang solusi apa yang telah Anda lakukan untuk menyelesaiakan masalah tersebut.
Silahkan perhatikan gambar dibawah ini.
Ini dapat Menyelesaikan Masalah konten manipulasi psikologis dari Search Console.
Tentunya Sesuai pengalaman pribadi.
Saat itu Saya menuliskan keterangan singkat tentang pemecahan masalah yang sudah Saya lakukan seperti ini.
"Penghapusan Script Iklan telah dilakukan"
Kemudian untuk melanjutkan ke langkah berikutnya,silahkan centang "Saya telah memperbaiki masalah ini".
Setelah itu,pihak Google akan memproses permintaan peninjauan yang Anda lakukan.
Waktu yang dibutuhkan untuk proses peninjauan adalah sekitar 72 jam.
Ini sesuai Email pemberitahuan Google.
Jika sudah selesai,dan akhirnya berhasil di validasi,Maka peringatan keamanan pada webmaster akan dihapus.
Begitu pula dengan peringatan yang muncul pada situs Anda di Hasil pencarian Google.
Posting Komentar untuk "Solusi Peringatan Konten Manipulasi Psikologis dari Google Search Console Team"
PERHATIAN ... ! Komentar dengan menyertakan link aktif akan terhapus secara otomatis.